Samsung Incar Enam Investasi di Bidang Infrastruktur

Written By rajablos on Selasa, 30 Oktober 2012 | 00.02


JAKARTA, KOMPAS.com — Samsung rupanya tertarik berinvestasi dalam bidang infrastruktur di Indonesia. Ada enam proyek infrastruktur yang menjadi incaran investasi Samsung di tahun depan.


Vice President Head of South East Asia Headquarters Samsung C&T Paul Shin baru saja bertemu dengan Menteri BUMN Dahlan Iskan. Pihaknya menjelaskan siap untuk berkolaborasi dengan perusahaan Indonesia dalam membangun proyek infrastruktur dalam negeri.


"Kami ingin membawa keuangan, teknologi, dan manajemen proyek kami ke Indonesia. Tadi kami juga sudah bertemu dengan Pak Menteri terkait kolaborasi dengan perusahaan Indonesia untuk mengembangkan infrastruktur di sini," kata Paul saat ditemui di Kementerian BUMN Jakarta, Senin (29/10/2012).


Menurut Paul, soal rencana detail proyek Samsung dengan proyek infrastruktur di Indonesia belum dibicarakan secara rinci. Namun, pihak Samsung sendiri menginginkan berpartisipasi dalam proyek pengembangan bandara, pelabuhan, mass rapid transportation (MRT), jembatan Selat Sunda, pembangkit listrik, serta sektor energi.


Meski demikian, Paul juga enggan menjelaskan perusahaan apa saja dari Korea yang akan berinvestasi di Indonesia. Pembicaraan ini masih pembicaraan tahap awal yang akan memunculkan perusahaan lain dari Korea yang akan berkomitmen berinvestasi di Indonesia.


"Proyek ini akan dimulai pada tahun depan," tambahnya. Soal dana, pihak Samsung akan menyerahkan sepenuhnya kepada Kementerian BUMN dan tergantung dari proyek tersebut.


Sebelumnya Pemerintah Korea dan Indonesia telah sepakat menjalin kerja sama dengan total investasi sebesar 40 miliar dollar AS melalui perusahaan Korea dan Bappenas.


"Kami akan masuk melalui kesempatan kerja sama tersebut," tambahnya.


Hingga saat ini, Samsung C&T masuk ke Indonesia melalui kerja sama dengan PT PLN (Persero) dengan membangun independent power producer (IPP). Selain itu, pihaknya juga akan mengikuti tender pembangkit listrik baru dengan skema IPP di Indonesia.


"Kami juga akan melihat proyek migas, jalan tol, dan kemungkinan untuk bekerjasama dengan perusahaan BUMN," jelasnya


Ikuti liputan khusus Cerdas Berasuransi












Anda sedang membaca artikel tentang

Samsung Incar Enam Investasi di Bidang Infrastruktur

Dengan url

http://naturalhealthybeautifulskin.blogspot.com/2012/10/samsung-incar-enam-investasi-di-bidang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Samsung Incar Enam Investasi di Bidang Infrastruktur

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Samsung Incar Enam Investasi di Bidang Infrastruktur

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger