Jakarta - Usai kunjungan Ahmad Dhani kepada para korban yang meninggal akibat kecelakaan yang disebabkan oleh anaknya Dul, Ahmad Dhani juga mengunjungi para korban luka yang masih dirawat di RS Melia, Cibubur.
Dalam kesempatan itu bos Republik Cinta Management itu menjelaskan dirinya bersedia membiayai pendidikan anak-anak korban kecelakaan maut yang dikendarai oleh anak bungsunya itu. Hal itu diungkapkan Dhani saat ditemui oleh sejumlah wartawan di RS Melia Cibubur, Senin (9/9).
"Dari pertemuan yang terjadi antara saya dan keluarga para korban. Semuanya positif, dan mengikhlaskan kepergian para korban. Saya disini juga meminta permohonan maaf kepada mereka," ungkap Dhani.
Dijelaskan pentolan Dewa 19 itu, tidak ada permintaan yang berlebihan dari keluarga para korban kecelakaan tersebut.
"Beberapa permintaan dari mereka, tidak terlalu neko-neko (macam-macam) tidak berlebihan. Mau nggak mau saya harus mengakomodir berjanji hitam di atas putih, saya akan melengkapi semua yang mereka minta," lanjutnya.
Bos Republik Cinta Management (RCM) juga menyatakan bahwa dirinya siap membiayai anak para korban kecelakaan.
"Intinya mereka mengkhawatirkan biaya pendidikan anak para korban, saya siap mengakomodir keinginan mereka untuk membiayai pendidikan mereka. Kalau perlu sampai ke jenjang S3," terang Dhani.